iklan

INTERNASIONAL, DILI, HEADLINE, PENDIDIKAN

Hari Guru Sedunia, Pemerintah ucapkan selamat untuk semua guru di Timor-Leste

Hari Guru Sedunia, Pemerintah ucapkan selamat untuk semua guru di Timor-Leste

Foto google

DILI, 05 oktober 2022 (TATOLI)— Tanggal 05 oktober diperingati sebagai Hari Guru Sedunia atau World Teachers’ Day. Dalam Peringatan Hari tersebut, Pemerintah Timor-Leste mengucapkan selamat kepada semua guru di Timor-Leste (TL) dan seluruh guru di dunia.

Menteri Kabinet Dewan Menteri, Fidelis Magalhães mewakili pemerintah mengucapkan selamat kepada semua guru di Timor-Leste dan seluruh guru di dunia.

“Atas nama Pemeritah, melalui Perdana Menteri, Taur Matan Ruak dan Dewan Menteri ingin mengucapkan selamat kepada semua guru di TL dan para guru di dunia  yang menjalankan tugasnya dalam mempersiapkan generasi  masa depan,” jelas Fidelis kepada Tatoli,  di Kantor Pemerintah Dili, rabu ini.

Menteri Fidelis  menambahkan kesuksesan selama ini yang didapatkan karena dedikasi dari semua guru berkualitas dalam mengajari para siswa mereka setiap hari tanpa kenal Lelah.

Sementara, Menteri Perguruan Tinggi, Ilmu Pengetahuan dan Budaya (MESSK), Longuinhos dos Santos juga mengucapkan selamat kepada semua guru di Timor-Leste, (TL) dan di dunia.

“Hari ini merupakan Hari Guru Sedunia,  untuk itu saya mengucapkan selamat kepada semua guru di Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi. Selamat untuk kalian semua, dedikasi kalian merupakan sumber daya manusia bagi TL,” ungkapnya.

Menteri itu juga meminta kepada semua guru untuk tetap termotivasi,   dalam mengajari semua siswa dengan memberikan   ilmu pengetahun yang baik agar dipersiapkan generasi muda khususnya para remaja untuk masa depan yang lebih baik.

Dijelaskan, untuk meningkatkan kualitas Pendidikan di TL, sangat perlu diperhatikan infrastruktur, kapasitas SDM (sumber daya manusia), mengembangkan kurikulum dan mengelola institusi dengan baik. Hal ini  perlu diperhatikan untuk menjamin kualitasnya.

Dalam situs resmi UNESCO, tema peringatan Hari Guru Sedunia pada tahun ini adalah “The transformation of education begins with teachers” atau “Transformasi pendidikan dimulai dari guru.”

Makna Hari Guru Sedunia 2022 bukan saja merayakan peran guru sebagai sosok yang memiliki peran dalam perkembangan pendidikan, tetapi juga sebagai dukungan kepada guru-guru supaya semakin semangat dalam memberikan ilmunya di seluruh dunia.

Tujuan lainnya  diperingatinya Hari Guru Sedunia adalah untuk memberikan dukungan kepada para guru di seluruh dunia dan meyakinkan mereka bahwa keberlangsungan generasi pada masa depan ditentukan oleh guru.

Reporter : Mirandolina Baros Soares

Editor     : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!