DILI, 20 januari 2025 (TATOLI)— Otoritas Perlindungan Sipil (APC) mencatat ada 27 orang korban mengalami bencana alam yang terjadi di Timor-Leste selama seminggu terhitung 13 hingga 20 januari 2025.
Kepala Bagian hubungan Eksternal pada Otoritas Perlindungan Sipil (APC), Nelson Nunes Orleans mengatakan pada tanggal13 hingga 20 januari 2025, APC mencatat 27 keluarga yang terkena dampak bencana alam.
Dikatakan, dari jumlah tersebut satu orang meninggal dunia karena tersambar petir dan satu orang hingga kini belum ditemukan karena terbawa arus sungai.
“Dari tanggal 13 hingga 20 Januari 2025, di wilayah Timor-Leste, terdapat beberapa tipe bencana alam seperti, banjir, kebakaran, angin kencang, dan tanah longsor. Dari tipe bencana alam yang terjadi itu, mengakibatkan 27 orang terkena bencana alam,” kata Nelson Nunes Orleans kepada wartawan di kantor APC, Caicoli, Dili, senin ini.
Dijelaskan, dari kasus tersebut terjadi di Kotamadya Aileu mengakibatkan satu orang meninggal dunia tersambar petir, di Baucau satu rumah terbakar, di Dili satu rumah rusak karena angin kencang dan satu rumah terbakar. Sementara, di Ermera satu rumah rusak akibat angin kencang, di Viqueque satu orang tenggelam akibat arus ombak sungai, dan hingga saat ini korban belum di temukan dan satu rumah juga terbakar,” kata Nelson Orleans.
Ia mengatakan, dari kejadian tersebut tim APC langsung mencatat dan memverifikasi data korban, dan memberikan dukungan darurat untuk para korban bencana alam.
“ Di Aileu, Pos Administratif Aileu, Desa Hohulu, pada tanggal 14 januari ini, satu orang tersambar petir. Dan korban tersebut langsung meninggal ditempat. Korban seorang anak laki laki berusia 14 tahun,” jelasnya.
Diutarakan, dukungan yang APC berikan tergantung pada kasus bencana alam, misalnya kasus ringan dan berat, yang nantinya akan diverifikasi oleh APC untuk memproses dukungan.
Selain itu, untuk dukungan emergensi, APC akan memberikan dukungan berupa makanan dan non-makanan, tergantung juga pada kasus bencana alam.
Sebelumnya, pada tanggal 06 hingga 13 januari 2025, APC mencatat 95 keluarga terkena dampak dari bencana alam, dan dari jumlah tersebut 12 kepala keluarga telah mendapatkan dukungan dari APC.
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz