iklan

EKONOMI, POLITIK

Pemerintah akan beri subsidi biaya transportasi pada PNS

Pemerintah akan beri subsidi biaya transportasi pada PNS

Foto google

DILI, 21 september 2021 (TATOLI)—Pemerintah melalui rapat Dewan Menteri luar biasa memutuskan menyetujui Dekrit Undang-Undang  untuk pemberian subsidi biaya transportasi bulanan pada Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Menteri Kabinet Dewan Menteri, Fidelis Manuel Leite Magalhães mengatakan Dewan Menteri menyetujui dekret tersebut setelah mendengarkan presentasi Menteri Keuangan, Rui Augosto Gomes. Subsidi akan diberikan pada mereka dengan posisi tertentu. Seperti mereka yang mempunyai jabatan di suatu institusi atau kementerian. Itu dilakukan untuk menggantikan atribusi pada kendaraan negara.

Berita terkait: PNS akan dapatkan subsidi setiap bulan

“Pemberian subsidi biaya bertujuan mengimbangi biaya reguler dari pengunaan,  yang berkaitan dengan transportasi dan meminimalkan biaya terkait dengan alokasi kendaraan negara,” kata Fidelis pada wartawan usai rapat di kantor Pemerintahan, Dili, senin.

Ia menjelaskan, nilai subsidi biaya yang akan diberikan masing-masing, $25 untuk Pegawai Negeri, $50 untuk Kepala Bagian, $75 pada Kepala Departamen, $100 untuk Direktur Nasional dan $150 untuk Direktur Umum.

“Diperkirakan subsidi tersebut memungkinkan penghematan lebih dari $700.000, yang berhubung dengan biaya perolehan, pemeliharaan kendaraan dan bahan bakar,” ujarnya.

Dekret tersebut akan dikirim pada Presiden Republik untuk mendapatkan persetujuan dan akan diimplementasi pada bulan januari 2022.

Reporter : Mirandolina Barros Soares

Editor      : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!