iklan

EKONOMI, HEADLINE

INETL catat IHK alami inflasi 0,1% pada Februari 2025

INETL catat IHK alami inflasi 0,1% pada Februari 2025

Foto google

DILI, 31 Maret 2025 (TATOLI)— Institut Nasional Statistik Timor-Leste (INETL) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Februari 2025 lalu mengalami inflasi sebesar 0,1%, dibanding bulan sebelumnya yang mencatat deflasi sebesar 0,2%.

Data INETL menunjukkan bahwa kenaikan harga disebabkan oleh kenaikan 0,1% pada produk makanan dan minuman non-alkohol, kenaikkan 0,2% pada minuman beralkohol, kenaikan 0,1% pada transportasi dan kenaikan 0,1% pada perumahan.

Sub-kelompok sayuran menunjukkan penurunan sebesar 0,4%, gula, selai jeruk, madu, coklat dan manisan sebesar 0,5%, susu, keju dan telur sebesar 0,5%, kopi, teh dan kakao sebesar 0,3% dan daging sebesar 0,1%.

“Pada subkelompok beras terjadi peningkatan sebesar 0,4%, pada subkelompok ikan dan makanan laut sebesar 1,3%, pada subkelompok buah-buahan sebesar 2%, serta pada subkelompok minyak dan lemak sebesar 2%”, demikian bunyi dokumen INETL yang dapat diakses Tatoli.

IHK juga mengungkap adanya penurunan harga sebesar 0,2% pada Februari 2025, dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2024. Deflasi tersebut disebabkan oleh penurunan harga angkutan (0,2%), alkohol dan tembakau (1,7%), perumahan (0,6%) dan komunikasi (0,9%).

Terkait harga-harga yang mengalami kenaikan, masih dalam forum tahunan IHK, terjadi kenaikan pada kelompok bahan makanan dan minuman nonalkohol sebesar 0,1%, kelompok pendidikan sebesar 0,4%, kelompok kesehatan sebesar 2,3%, kelompok sandang dan alas kaki sebesar 0,4%, serta kelompok rekreasi dan budaya sebesar 0,2%.

Reporter : Cidalia Fátima

Editor    : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!