DILI, 24 juni 2024 (TATOLI)— Kementerian Luar Negeri dan Kerja Sama (MNEC), bekerja sama dengan program Kemitraan Kesejahteraan Inklusi Australia (PROSIVU-Australia’s Partnership for Inclusive Prosperity), menggelar pelatihan untuk mendukung aksesi Timor-Leste ke ASEAN.
Pelatihan dengan tema ‘Aksesi dan Integrasi Timor-Leste ke Masyarakat Ekonomi ASEAN (AEC- ASEAN Economic Community), Perdagangan dan Investasi’. Pelatihan tersebut digelar selama lima hari terhitung 24 – 28 juni 2024 di Hotel Novo Turismo, Lecidere, Dili.
Wakil Menteri Urusan ASEAN, Milena Rangel mengatakan pelatihan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para peserta untuk pengembangan jadwal akses pasar Timor-Leste di ASEAN dan membantu mempersiapkan mereka untuk terlibat dalam diskusi yang bermakna dan negosiasi dengan Negara Anggota ASEAN.
“Timor-Leste berkomitmen penuh untuk menjadi anggota penuh ASEAN dan memastikan kapasitas yang memadai untuk melaksanakan komitmen ASEAN dalam mencapai tujuan integrasi regional. Saat kami mulai mengerjakan jadwal akses pasar sebagaimana disyaratkan dalam road map, dan workshop pelatihan difokuskan pada Negosiasi Perdagangan dan Investasi ASEAN. Jadi, pelatihan ini sangat tepat dan akan membekali Pemerintah dengan keterampilan yang sangat dibutuhkan untuk mempersiapkan jadwal demi keberhasilan proses negosiasi dengan ASEAN,” kata Milena Rangel pada wartawan di Hotel Novo Turismo, Lecidere, Dili, senin ini.
Menurut Milena Rangel, saat ini Timor-Leste mempersiapkan dengan mematuhi berbagai perjanjian protokol dan kerangka hukum di bawah ASEAN, termasuk AEC. Hal ini mencakup persyaratan akses pasar barang, jasa, mobilisasi dan investasi.
“Untuk mendukung upaya ini, MNEK sebagai Kementerian Koordinator aksesi ASEAN dan program PROSIVU Australia mengorganisir partisipasi pejabat Pemerintah dari kementerian terkait, serta negosiator dan staf teknis, untuk menjalani pelatihan negosiasi perdagangan dan investasi yang ketat selama lima hari,” katanya.
Ditempat yang sama, Wakil Kepala Misi Australia, Suzy Wilson-Uilelea menginformasikan bahwa bagian penting dari aksesi ASEAN adalah negosiasi, penandatanganan dan penerapan instrumen hukum utama, untuk mencapai hasil perdagangan dan ekonomi terbaik bagi Timor-Leste.
“Australia tetap berkomitmen untuk mendukung Timor-Leste dalam perjalanan aksesinya ke ASEAN, dan berharap dapat melanjutkan dukungan kami kepada Pemerintah Timor-Leste saat negara ini menjalankan proses aksesi dan integrasi ASEAN,” jelasnya.
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz