DILI, 04 januari 2024 (TATOLI)–Perdana Menteri, Kay Rala Xanana Gusmão meminta kepada semua masyarakat untuk tidak panik terkait masalah stock out paspor dan obat. Karena, pemerintah akan mengatasi kedua masalah tersebut.
“ Saya minta pada masyarakat untuk tidak panik terhadap permasalahan obat yang sedikit di setiap pusat kesehatan serta stock out Paspor. Karena, kami akan mengatasinya,” jelas kata PM Xanana pada wartawan usai melakukan pertemuan dengan Presiden Republik, Jose Ramos Horta di Istana Negara, Dili, kamis ini.
Berita terkait : Timor-Leste kembali hadapi stock out buku e-paspor
PM Xanana juga telah menerima laporan tentang masalah stock out obat di Badan Penyimpanan Obat-Obatan dan Peralatan Medis (SAMES) yang sedang menurun sehingga pemerintah mempersiapkan dana untuk membeli obat selama beberapa bulan ke depan.
“Stok obat tersebut mungkin sudah habis terjual di toko-toko, dan beberapa dari kita mungkin merasa kecewa. Tetapi, karena obat tersebut dibeli di luar negeri, maka harus membeli dengan hati-hati. Maka dalam rapat Dewan Menteri kita akan terus berusaha untuk membeli obat, menyelesaikan masalah paspor,” kata PM Xanana.
Di sisi lain, Kementerian Kesehatan melalui Menteri Kesehatan, Elia dos Reis Amaral telah membuka tenderisasi untuk perusahaan lokal dalam menyelesaikan masalah stock obat di Timor-Leste.
Berita terkait : 2024, Kemenkes jamin ketersedian stok obat di setiap Pusat Kesehatan
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz