DILI, 05 januari 2023 (TATOLI) – Selama dua bulan beroperasi, Pelabuhan Tibar telah menghasilkan pendapatan lebih dari $195.000 ke kas negara.
Pelabuhan Tibar mulai beroperasi pada 30 september 2022, namun, peresmian resmi digelar pada 30 november 2022.
Menteri Keuangan, Rui Augusto Gomes dalam siaran pers yang diakses Tatoli, mengungkapkan bahwa selama dua bulan beroperasi, 24 kontainer berlabuh di pelabuhan Tibar. Jadi, selama dua bulan tersebut Pelabuhan Tibar berhasil mendapatkan pendapatan lebih dari $195.000 ke kas negara.
Disebutkan, pendapatan didapatkan dari biaya layanan peti kemas, dan pajak royalty lainnya.
Sejak awal beroperasi, Pelabuhan Tibar telah mempekerjakan lebih dari 70 karyawan tetap. Ke-70 pekerja itu terdiri dari 38 staf tetap dan 32 pekerja lokal dari desa Tibar dan Ulmera.
Sementara itu, Pelabuhan diperkirakan akan mempekerjakan lebih dari 200 orang untuk menyelesaikan targetnya.
Selain staf tetap, 76 pekerja dari kedua desa juga dipekerjakan oleh perusahaan subkontraktor seperti Sentinel, PAX, dan National Center for Employment and Vocational Training (CNEFP).
Dengan demikian, sebanyak 108 pekerja lokal telah dipekerjakan sejak Pelabuhan Tibar diresmikan.
Pada 30 november 2022, Perdana Menteri, Taur Matan Ruak, dan Presiden Republik, José Ramos Horta, secara resmi meresmikan Pelabuhan Tibar, yang merupakan proyek Kerjasama Pemerintah- Public-Private Partnership (PPP pertama di negara tersebut.
Pelabuhan Tibar yang baru dan modern menggantikan Pelabuhan Dili, dibangun sebagai PPP antara Pemerintah Timor-Leste, dengan kontribusi sebesar US$ 130 juta, melalui Viability Gap Fund (VGF), dan Timor-Port , anak perusahaan Bolloré, yang menginvestasikan US$ 150 juta. Total nilai tahap awal adalah US$ 280 juta. Dari total investasi yang diharapkan sebesar US$ 500 juta, selama 30 tahun.
Pelabuhan komersial baru ini, dibangun oleh China Harbour Engineering Company, sebuah perusahaan milik negara China, dan akan meningkatkan konektivitas maritim Timor-Leste di kawasan Asia-Pasifik, menghubungkan Timor-Leste ke pasar perdagangan global, dan meningkatkan akses komersial negara tersebut ke pasar.
Sementara, untuk melengkapi fasilitas di Pelabuhan tersebut, pada 21 desember 2022, Dewan Menteri menyetujui US$4,4 juta untuk pembelian mesin X-Ray Scanner guna memfasilitasi pengoperasian pelabuhan.
Reporter : Filomeno Martins
Editor : Nelia Borges (penerjemah : Armandina Moniz)