iklan

EKONOMI, INTERNASIONAL, SOSIAL INKLUSIF

Delegasi Misi Pencari Fakta ASEAN Komunitas Sosial Budaya akan kunjungi TL

Delegasi Misi Pencari Fakta ASEAN Komunitas Sosial Budaya akan kunjungi TL

Ilustrasi Komunitas Sosial Budaya ASEAN (ASCC). Foto/Espesiál.

DILI, 02 juli 2022 (TATOLI)—Delegasi Misi Pencari Fakta (FFM-Fact Finding Missiion) dari 10 negara yang bergabung dalam organisasi ASEAN (Pehimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara) khususnya dalam Komunitas Sosial Budaya ASEAN (ASCC) akan mengujungi Timor-Leste pada 06 hingga 09 juli ini.

Berita Terkait: Indonesia dan MNEK bahas persiapan TL masuk ASEAN dalam pilar sosial budaya

Kunjungan ASCC FFM ini merupakan kesempatan bagi ASEAN untuk melakukan penilaian terhadap pilar ASCC dan mengevaluasi kesiapan Timor-Leste menjadi anggota ASEAN. Misi Pencari Fakta dimaksudkan untuk melihat kondisi nyata di lapangan terkait isu-isu sosial dan budaya.

Menurut siaran pers dari Kementerian Luar Negeri dan Kerjasama (MNEK, tetum) mengatakan, “Timor-Leste dengan senang hati menerima Misi Pencari Fakta ASEAN tentang komunitas Sosial-Budaya ASEAN pada 6-9 Juli 2022, untuk menilai kesiapan teknis Timor-Leste untuk menjadi anggota ASEAN,” demikian menurut siaran pers yang dari MNEK yang diakses Tatoli, sabtu ini.

Delegasi FFM Pilar Komunitas Sosial Budaya ASEAN akan dipimpin oleh Pejabat Senior Komunitas Sosial Budaya (SOCA) Kamboja sebagai Ketua ASEAN 2022, Pemimpin SOCA dari seluruh Negara Anggota ASEAN, Wakil Sekretaris Jenderal ASEAN Bidang Sosial Budaya Komunitas, Komite Perwakilan Tetap, dan Sekretariat ASEAN.

FFM ASCC adalah salah satu dari dua pilar yang tersisa dari misi pencarian fakta ASEAN. Pilar Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) akan mengunjungi Timor-Leste pada akhir Juli 2022. Sedangkan komunitas Pilar Keamanan Politik ASEAN melakukan FFM pada September 2019.

Delegasi akan bertemu dengan otoritas Timor-Leste dan akan dijadwalkan, pada hari pertama  delegasi akan menerima pembekalan dari MNEK dan di hari kedua delegasi ASCC akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri dan Kerjasama, Wakil Menteri dan Menteri Solidaritas Sosial dan Inklusif Timor-Leste.

Delegasi juga akan melakukan kunjungan lapangan ke beberapa institusi yang terkait dengan badan sektoral pilar Sosial Budaya ASEAN.

Timor-Leste saat ini memiliki misi diplomatik di semua Negara Anggota ASEAN. Selain itu, Timor-Leste secara aktif berpartisipasi dalam pertemuan Forum Regional ASEAN (ARF) sejak tahun 2005.

Selanjutnya, Timor-Leste adalah penandatangan Traktat Persahabatan dan Kerjasama di Asia Tenggara (TAC) dari tahun 2007 dan selama dua tahun terakhir (2) telah aktif berpartisipasi dalam kegiatan non-policy making ASEAN.

Timor-Leste menyambut dua Misi Pencarian Fakta ASEAN yang tersisa tentang Komunitas Sosial Budaya ASEAN dan Komunitas Ekonomi ASEAN dan menantikan hasil yang jelas dan keputusan positif dari Negara-negara Anggota ASEAN mengenai aksesi Timor-Leste. 

Reporter : Cidalia Fátima

Editor     : Cancio Ximenes

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!