iklan

KESEHATAN, HEADLINE

PM Xanana tinjau langsung proses konstruksi pembangunan gedung Pediatri

PM Xanana tinjau langsung proses konstruksi pembangunan gedung Pediatri

Perdana Menteri, Kay Rala Xanana Gusmão meninjau langsung proses pembangunan gedung Pediatrik di Rumah Sakit Nasional Guido Valadares (HNGV). Foto Media GPM

DILI, 06 mei 2024 (TATOLI)– Perdana Menteri (PM), Kay Rala Xanana Gusmão, senin ini meninjau langsung proses konstruksi pembangunan gedung Pediatri beserta unit perawatan intensif di Rumah Sakit Nasional Guido Valadares (HNGV) yang saat ini sudah mencapai 29%.

“Saya melakukan kunjungan kerja. Saya tidak hanya datang untuk melihat tentang fungsi rumah sakit, tetapi kita tahu bahwa di sini banyak orang yang sakit dan terutama para lansia. Melihat ini membuat kita merasa prihatin. Saya juga datang untuk melihat tempat yang didukung China untuk membangun gedung unit Pediatri yang akan terus berjalan, mungkin selama satu atau beberapa tahun karena Gedung tersebut dibangun dengan lima lantai,” kata Perdana Menteri Xanana melalui  siaran pers yang diakses Tatoli, senin ini.

Berita terkait : Konstruksi pembangunan Gedung Pediatrik dan ICCU mulai dilakukan

PM Xanana juga menyatakan keprihatinan dengan masalah-masalah yang terus terjadi di HNGV dan meminta agar bagian-bagian rumah sakit diatur dan diprioritaskan untuk area-area khusus.

Proses konstruksi pembangunan gedung Pediatrik di HNGV. Foto Media GPM

“Masalah paling besar yang saya lihat adalah , stok darah, masalah jantung yang banyak, serta masalah kesehatan lainnya. Saya meminta agar rumah sakit ini lebih baik dilihat dari segi spesialisasinya di berbagai bidang, dan tidak boleh dicampur adukan,” ucap Kay Rala Xanana Gusmão.

Sementara itu,  peletakan batu pertama untuk proyek bangunan baru Pediatri dan perawatan intensif HNGV oleh mantan Perdana Menteri Taur Matan Ruak di Konstitusional Pemerintah ke-VIII pada 26 januari 2023 dengan alokasi anggaran $9.3 juta untuk menciptakan kondisi yang baik untuk melayani pasien.

Gedung Pediatri dan unit perawatan intensif yang sedang dibangun dengan konstruksi fisiknya akan dilengkapi dengan peralatan medis dan ruang rawat inap sesuai kondisi klinik yang direncanakan oleh Kementerian Kesehatan melalui HNGV untuk dapat menangani kasus-kasus kritis terutama bagi bayi yang dapat mengurangi angka kematian di HNGV.

Berita terkait : Konstruksi gedung Pediatrik-ICU, Marcelino : bahan bangunan dikirim dari China

Gedung lima lantai ini dibangun oleh perusahaan Konstruksi Sipil China (CCECC), dengan luasnya sekitar 4300 m², yang akan dilengkapi dengan 327 tempat tidur yang membutuhkan jumlah profesional kesehatan sekitar 81 hingga 163 orang, termasuk dokter, perawat, bidan dan spesialis. 

Reporter : Cidalia Fátima

Editor     : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!