iklan

PENDIDIKAN

3.500 siswa dengan prestasi tinggi akan terima subsidi  

3.500 siswa dengan prestasi tinggi akan terima subsidi   

Menteri Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (MEJD), Armindo Maia. Foto Tatoli/Francisco Sony


DILI, 13 januari 2023 (TATOLI)—Menteri Pendidikan Pemuda dan Olahraga (MEJD), Armindo Maia menjamin dalam bulan ini 3.500 siswa dengan prestasi terbaik di seluruh kotamadya akan mendapatkan subsidi atau yang disebut ‘Bolsa Méritu’.

Rencana dukungan subsidi untuk siswa berprestasi ini dibiayai oleh MEJD sebesar $7,2 juta, tetapi selama ini tidak ditransfer karena terdapat beberapa kesalahan.

“Dana tersebut belum dicaikan karena kita masih menunggu nama dan nilai dari beberapa yang belum masuk. Saya menjamin bahwa minggu depan  kita bisa  selesaikkan agar para siswa bisa mendapatkan hak mereka atas subsidi tersebut,” ungkap Armindo Maia kepada wartawan di kantor Pemerintah, jumat ini.

Sementara, Direktur Layanan Pendidikan Kotamadya Dili (DSEMD -tetun), Carlito Soares mengatakan siswa yang masuk dalam klasifikasi siswa berprestasi di kotamadya Dili berjumlah 194 siswa.

Dari 194 ini, siswa yang mendapatkan subsidi terdiri dari Sekolah Dasar Siklus Kedua 81 orang, Sekolah Dasa Siklus Ketiga ada 80 orang dan Sekolah Menengah Umum ada 24 orang serta Sekolah Teknik Kejuruan berjumlah sembilan orang.

“Saya ingin mengatakan bahwa siswa berprestasi berjumlah 194 yang hanya diambil dari kenaikan kelas tetapi untuk siswa  lulusan belum masuk karena MEJD harus mengirimkan data dari direktorat kurikulum nasional,” ujarnya.

Data kenaikan kelas siswa yang berprestasi di Layanan Pendidikan Kotamadya Dili telah diberikan ke MEJD termasuk nilai para siswa untuk memfasilitasi direksi terkait untuk mengklasifikasi para siswa menurut klasifikasi mereka dari juara pertama sampai juara lima sesuai nilai mereka.

Dengan begitu hak siswa untuk mendapatkan subsidi tetapi diperhatikan, oleh karena itu saat ini para siswa baru mulai membuka akun bank masing-masing, agar nantinya dana subisidi bisa segera transfer ke akun bersangkutan.

Reporter: Tomé Amado (Penerjemah: Cidalia Fátima)

Editor    : Cancio Ximenes

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!