DILI, 12 Agustus 2022 (TATOLI) – Presiden Republik, José Ramos Horta, memuji kemajuan Kepolisian Nasional Timor-Leste (PNTL) dan profesionalisme para personelnya dalam beberapa tahun terakhir.
Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Negara di sela-sela kunjungan ke Markas Besar PNTL, Caicoli, Dili, jumat ini.
“Dalam beberapa tahun terakhir, institusi ini telah membuat banyak kemajuan, terutama dalam hal perilaku dan profesionalisme personel dalam mematuhi hukum dan menghormati hak asasi manusia. Selamat kepada PNTL atas kemajuannya”, ucap Presiden Republik, José Ramos Horta di Markas Besar PNTL, Caicoli, Dili, jumat.
Kepala Negara berpesan agar personel PNTL tetap profesional dan bekerja sama dengan masyarakat untuk menjamin keamanan dan ketentraman.
Presiden Republik menegaskan akan meminta Pemerintah untuk melibatkan PNTL dan F-FDTL dalam misi kemanusiaan.
“Dalam APBN (Anggaran Pendapatan Belanja Negara) berikutnya saya akan meminta Pemerintah mengalokasikan dana khusus kepada kedua institusi tersebut untuk melakukan kegiatan untuk kepentingan masyarakat”, paparnya.
Dalam kunjugan kerja ke Markas Besar PNTL, Presiden Republik diterima Wakil Menteri Dalam Negeri, António Armindo, dan Komandan PNTL, Komisaris Faustino da Costa, dan Wakil Komandan, Komisaris Mateus Fernandes.
Reporter : Afonso do Rosario
Editor : Maria Auxiliadora (penerjemah : Armandina Moniz)