iklan

POLITIK, INTERNASIONAL, HEADLINE

Dubes RI : Indonesia ingin jadi partner terpercaya bagi TL

Dubes RI : Indonesia ingin jadi partner terpercaya bagi TL

Duta Besar Indonesia untuk Timor-Leste (TL), Okto Dorinus Manik melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri (PM), Taur Matan Ruak di Kediaman PM Taur, Farol, Dili, kamis (23/12). Foto Tatoli/Francisco Sony

DILI, 23 desember 2023 (TATOLI)— Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Timor-Leste (TL), Okto Dorinus Manik mengatakan Indonesia tetap berkomitmen ingin menjadi partner terpercaya untuk membantu TL.

Dubes Okto Dorinus Manik menegaskan hal itu dalam pertemuan resminya dengan Perdana Menteri (PM) Taur Matan Ruak  di Kediaman PM, Farol, Dili, kamis ini.

Dubes Okto mengatakan, dirinya sangat senang bisa bertemu dengan PM Taur Matan Ruak. Keduanya berbicara dalam suasana hangat dan kekeluargaan. Pertemuan ini adalah pertama kali setelah  ia tiba di TL sejak 26 November 2021.

Berita terkait : Dubes Okto gantikan Sahat Sitorus lanjutkan komitmen Indonesia di TL

“Saya senang bisa bertemu dengan PM dan pembicaraan kami cukup hangat dan kekeluargaan. Suasana hangat itu menjadi kekuatan bagi kami. Karena, persahabatan, kekeluargaan itu merupakan dasar kami untuk melakukan kerja sama. Jadi,  inilah yang ditekankan oleh Pak Presiden Jokowi bahwa yang penting, kami benar-benar mempunyai komitmen untuk bangun partner yang bisa dipercaya,” kata Dubes Okto kepada wartawan usai bertemu  PM Taur.

Menurutnya,  banyak area dan bidang yang bisa dilakukan karena dasar kepercayaan dan salah satunya adalah pembanguan ekonomi serta isu layanan teknik yang bisa dilakukan oleh Indonesia untuk TL.

Berita terkait : Pemerintah Indonesia serahkan satu kapal ambulans ke Timor-Leste

Menyikapi komitmen  Indonesia untuk membantu TL, PM Taur Matan Ruak  dengan antusias menanggapinya secara positif  untuk terus memperkuat hubungan kedua negara.

Dubes Okto juga menyampaikkan bahwa pihaknya sangat senang karena Kapal Ambulans dari Indonesia untuk Kementerian Kesehatan TL dalam beberapa minggu ini sudah bisa dipakai, setidaknya telah melayani dua kasus pasien dari Atauro ke Dili.

“Kami senang  karena  ambulance boat sudah bisa dipakai untuk menangani dua kasus  pasien di Atauro beberapa minggu lalu. Kami merasa senang bahwa apa yang kita bantu bisa dimanfaatkan oleh masyarakat TL,” jelasnya.

Meskipun baru pertama kali bertugas di TL, bagi Dubes Okto orang-orang TL telah dianggap sebagai keluarga sendiri serta tidak ada batasan karena memiliki beberapa budaya dan bahasa yang hampir sama.

“Saya senang bisa bertemu teman-teman di sini, orang-orang TL, dan saya anggap orang-orang TL ini keluarga saya. Kita semua keluarga. Misalnya,  kita melihat sejarah dan budaya itu hampir banyak persamaan, mungkin kalau kita  lihat di Kupang saja banyak bahasa yang sama. Saya dari Sumatera Utara,  banyak bahasa dan budaya yang sama dengan di sini,” tutupnya.

Okto Dorinus Manik tiba di TL pada 26 november 2021 untuk menggantikan Dubes sebelumnya, Sahat Sitorus.  Ia telah memberikan  surat kredensialnya pada Presiden Republik, Francisco Guterres Lú Olo pada 13 desember 2021.

Reporter : Cidalia Fátima

Editor     : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!