DILI, 06 juli 2023 (TATOLI)— Duta Besar (Dubes) Timor-Leste untuk Portugal, João Paulo Rangel dan Ketua Komunitas Timor-Leste di Inggris, melakukan pertemuan dengan Presiden Republik, José Ramos Horta. Dalam pertemuan mereka menyampaikan permintaan untuk mendirikan Kantor Notaris dan Konsultan Permanen di Inggris.
Dalam pertemuan yang dilakukan di Istana Kepresidenan, Bairro Pite, Dili itu, Dubes João Paulo Rangel didampingi Ketua Komunitas Timor-Leste di Inggris yaitu, Ketua Komunitas WNTL (Warga negara Timor-Leste) di Bridgwater, Elvelisa Jeronimo, Ketua Komunitas WNTL di Irlandia Utara, Roy Setiawan dan Ketua Komunitas WNTL di Peterborough, Celso Oliveira.
“Permintaan pertama, kepada Pemerintah baru yang di pimpin oleh Perdana Menteri Kay Rala Xanana Gusmão untuk mendirikan kantor notaris permanen di Kedutaan dan Konsultan di Irlandia Utara, Londres dan Peterborough agar dapat melayani WNTL di Inggris dengan baik,” kata Dubes João Paulo Rangel pada wartawan di Istana Kepresidenan Dili.
Menurutnya, kantor notaris permanen di Kedutaan sebaiknya didirikan. Karen, para WNTL di Inggris menghasilkan uang, dengan mengirim ke Timor-Leste. Dimana dari 2003 hingga 2020 mereka telah mengirim $34 juta hingga $150 juta. Sementara pada tahun 2023 ini telah mencapai $200 juta.
“Jadi, kita meminta kepada Pemerintah, untuk memberikan kondisi yang layak saat WNTL mengurus surat, dengan kondisi tempat yang baik,” tuturnya.
Selain itu, ia juga meminta untuk mendirikan konsulltan di Irlandia Utara sehingga dapat melindungi WNTL disana. Karena saat ini sekitar 30 ribu komunitas WNTL yang ada di Inggris dan Irlandia Utara.
“Mendirikan kantor Notaris permanen di Inggris dan mempersiapkan kantor yang layak di Londres,” jelasnya.
Sementera, dalam pertemuan, Kepala Negara juga sangat mendukung permintaan tersebut, dan akan membahasnya dengan Pemerintahan baru untuk disetujui.
“Presiden Republik sangat mendukung dan menyakinkan bahwa permintaan tersebut akan mendapat jawabannya dalam waktu dekat. Jadi, komunitas WNTL di Inggris juga mengetahui bahwa Pemerintah juga memprioritaskan banyak hal yang sangat penting dan darurat, bukan hanya permintaan saja,” ujarnya.
Ia berharap Pemerintah Timor-Leste dapat menanggapi permintaan tersebut meskipun secara bertahap.
Dubes itu juga dalam pertemuan mengundang Kepala Negara untuk berkunjung ke Inggris pada november mendatang.
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz