iklan

INTERNASIONAL, PERTAHANAN

248 tentara dari lima negara ikut latihan militer tahunan

248 tentara dari lima negara ikut latihan militer tahunan

Anggota Angkatan Pertahanan Bersenjata Timor-Leste (F-FDTL). Foto Tatoli/Francisco Sony

DILI, 24 agustus 2022 (TATOLI)—   Sebanyak 248 personel tentara dari lima negara termasuk Timor-Leste ikut serta pelatihan militer tahunan dengan nama ‘Hari’i Hamutuk’ (Membangun Bersama).

Pelatihan tahunan  ‘Hari’i Hamutuk’ telah dimulai pada   2013. Pelatihan itu  dirancang untuk meningkatkan kemampuan teknik dan dukungan serta interoperabilitas antara Angkatan Pertahanan Australia (ADF), Angkatan Pertahanan Bersenjata Timor-Leste (F-FDTL) dan negara-negara pendukung lainnya.

“Tahun ini, latihan tersebut dipimpin   Mayor Michael Cannington dari ADF, dan bersama Komandan Kedua, Kapten Jose Rodriguez dari F-FDTL,” ungkap siaran pers yang diakses Tatoli, rabu ini.

Dalam siaran pers dijelaskan, pada tahun ini latihan melibatkan 248 tentara dari lima  negara terdiri dari, 145 anggota   F-FDTL,  62 anggota Angkatan Pertahanan Australia, 22 anggota  Angkatan Laut Amerika Serikat dan Korps Marinir Amerika Serikat, 15 anggota   Pasukan Bela Diri Darat Jepang dan empat anggota dari Angkatan Pertahanan Selandia Baru.

Personil  F-FDTL yang mengikuti pelatihan tersebut dari  anggota ahli teknis dari Unit Pendukung, dan juga termasuk peserta dari  Komponen Angkatan Darat, Komponen Angkatan Laut, Satuan Pasukan Khusus, Polisi Militer dan unit Polisi dari Markas Besar F-FDTL.

Kegiatan yang akan dilakukan antara lain, pembangunan gedung akomodasi di Pos Perbatasan, Pembangunan sekolah di kotamadya Baucau, Pelatihan konstruksi  dan Pelatihan Insinyur Tempur.

Latihan ‘Hari’i Hamutuk’ akan berlangsung selama satu bulan, terhitung  24 agustus hingga upacara penutupan latihan kembai yang diadakan pada 28 september 2022 di Metinaro.

Reporter: Cidalia Fátima

Editor    : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!