iklan

EKONOMI, METRO

Proses pembayaran subsidi kepada Lansia akan dilakukan pada 23 juni

Proses pembayaran subsidi kepada Lansia akan dilakukan pada 23 juni

Para lansia sedang mengantri untuk menerima subsidi. Foto TATOLI/ Antonio Goncalves

DILI, 18 juni 2021 (TATOLI)- Kementerian Solidaritas  Sosial dan Inklusif  (MSSI) melalui Presiden Institut  Nasional Keamanan Sosial (INSS),  Longuinhos Armando Leite mengatakan akan memulai proses pembayaran subsidi untuk para  lansia  akan dilakukan pada tanggal 23 juni 2021.

“Saya meminta kepada semua para lansia yang sudah terdaftar dalam subsidi akan menerima pembayaran namun,  harus mengikuti protokol kesehatan dari organisasi Kesehatan Dunia, dan Kementerian Kesehatan. Dan akan lebih baik jika para lansia sudah menerima vaksin saat datang mengambil hak mereka,” kata Longuinhos Armando Leite, di Kantor MSSI, Kaikoli, jumat ini.

Dia juga menegaskan untuk selalu menjaga jarak, tetap mencuci tangan, memakai  masker. “Subsidi tersebut, hak untuk para lansia, maka bagi mereka yang belum divaksin pun tetap mendapatkan subsidi, namun akan lebih baik jika mereka sudah di vaksin,” jelas Longuinhos.

Menurut data dari Komisaris antar Kementerian untuk Penangganan Covid-19 menginformasikan bahwa untuk saat ini, para lansia yang di  Dili sudah menerima vaksin  3.603 dari 14,518 orang.

Sementara itu menurut data dari INSS para lansia yang akan menerima subsidi   sebesar 94,617 orang.

Reporter                   : Mirandolina Barros Soares

Editor                        : Armandina Moniz

 

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!