iklan

INTERNASIONAL, KESEHATAN, HEADLINE

Kapal RS China akan berkunjung ke TL, Direktur HNGV : beri pengobatan gratis

Kapal RS China akan berkunjung ke TL, Direktur HNGV : beri pengobatan gratis

Kapal Rumah Sakit Ark Peace dari China. Foto spesial

DILI, 31 agustus 2023 (TATOLI)— Kapal Rumah Sakit (RS) Ark Peace dari China akan tiba di Pelabuhan Dili, Timor-Leste, pada september ini. Kapal tersebut dilengkapi berbagai peralatan dan fasilitas perawatan medis.

Rencananya, Kapal tersebut akan berada di Dili pada 03 hingga 10 september 2023. Selama bersandar di Pelabuhan Dili, Kapal tersebut akan  memberikan pengobatan medis secara gratis kepada Warga negara Timor-Leste.

“Kementerian Kesehatan ingin menginformasikan kepada semua warga Timor-Leste bahwa, Kementerian bekerjasama dengan Kedutaan Besar China di Timor-Leste khususnya tenaga medis China dengan organisasi komunitas untuk mendapatkan pengobatan spesialis di Kapal RS China, yang akan berkunjung ke Timor-Leste,” kata Direktur Eksekutif HNGV, Alito Soares kepada wartawan melalui Konferensi pers di Kementerian Kesehatan, Caicoli-Dili, kamis ini.

Ia meminta kepada semua pasien untuk mendaftarkan diri terlebih dahulu di Rumah Sakit Nasional Guido Valadares (HNGV), untuk mendapatkan nomor antrian pengobatan.

“Bagi mereka yang telah mendaftarkan akan dilakukan screening dari petugas Kesehatan di HNGV Dili. Bagi mereka yang telah mendapatkan nomor antrian dari RS, akan di kirim ke Kapal RS Ark Peace untuk mendapatkan layanan kesehatan,”katanya.

Dijelaskan, tim tenaga medis yang akan datang dengan Kapal RS ‘Peace Ark’ dari  Departamen tim medis Penyakit Dalam, Ahli bedah dan tim medis spesialis.

“Pengobatan akan dilakukan mulai pada 04 hingga 08 september 2023. Sementara, pada 05 september, tim medis lain akan melakukan kunjungan ke  Pusat Kesehatan di Liquica untuk memberikan pengobatan kepada pasien. Selanjutnya, pada 06 september tim medis akan mengunjungi Pusat Kesehatan di Atauro dan tempat lain untuk memberikan pengobatan,” jelasnya.

 

 

Reporter : Mirandolina Barros Soares

Editor      : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!