iklan

POLITIK, INTERNASIONAL, HEADLINE, OEKUSI

KBRI gelar Pameran Pendidikan 2023, 15 Universitas Indonesia ikut berpartisipasi

KBRI gelar Pameran Pendidikan 2023, 15 Universitas Indonesia ikut berpartisipasi

Duta Besar Republik Indonesia untuk Timor-Leste, Okto Dorinus Manik, dan Ketua Otoritas RAEOA, Arsénio Paixão Bano, secara resmi membuka Pameran Pendidikan 2023 yang digelar KBRI, Timor-Leste di RAEOA. Foto Media ZEESM

OÉ-CUSSE, 11 mei 2023 (TATOLI) – Sebanyak 15 universitas dari Indonesia ikut berpartisipasi dalam meramaikan  Pameran Pendidikan 2023 yang digelar oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Timor-Leste di Daerah Administratif  Spesial Oé-Cusse Ambeno (RAEOA).

Kegiatan Pameran Pendidikan 2023 ini diadakan selama dua hari, mulai 11 hingga 12 mei 2023, tepatnya  di hotel Ambeno Oé-Cusse.

Duta Besar Republik Indonesia untuk Timor-Leste, Okto Dorinus Manik, mengatakan kegiatan pameran Pendidikan ini, fokus pada dua hal dengan tujuannya untuk memperkuat hubungan bilateral antara dua negara. 

“Hari ini sebuah momen kebersamaan kita sama-sama memperkuat hubungan bilaterál antara dua negara. Ada dua hal penting pada kegiatan pameran ini. Pertama, merupakan  sebuah sejarah, karena ada 15 perguruan tinggi terkemuka di Indonesia yang secara khusus datang ke Oé-Cusse, untuk menghadiri pameran pendidikan ini. Karena selama pameran serupa  hanya dilakukan di Dili,” kata Dubes Okto Dorinus Manik.


Foto bersama usai membuka secara resmi Pameran Pendidikan 2023 yang digelar oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Timor-Leste di RAEOA. Foto spesial

Dijelaskan, kegiatan pameran di Oé-Cusse ini, akan memberikan kesempatan yang sama bagi pelajar Oé-Cusse, untuk meraih peluang dalam melanjutkan pendidikan di Indonesia termasuk memberikan beasiswa.

Ketua,  katanya, kegiatan pameran ini menjadi jembatan kolaborasi yang sangat erat  antara Pemerintah Indonesia dan Timor-Leste khususnya RAEOA. Karena salah satu prioritas dari pembangunan Oé-Cusse adalah, pemgembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Saya kira, kehadiran 15 perguruan tinggi disini, dapat menawarkan dua kerjasama dalam peningkatan SDM di Oé-Cusse. Bukan hanya untuk beasiswa, tapi juga ada kerjasama lain untuk penukaran  pelajar.   Saya berharap, dengan kegiatan pameran ini akan membawa manfaat antara dua negara, khususnya dalam pengembangan pendidikan dan SDM antara dua negara,” katanya.

Sementara,  Ketua Otoritas  RAEOA, Arsénio Paixão Bano, sangat berterima kasih kepada KBRI di Dili Timor-Leste, karena, telah memilih Oé-Cusse sebagai tempat untuk mengadakan kegiatan pemeran pendidikan setelah di Díli.

“Saya sangat senang dengan pameran pendidikan ini. Karena, KBRI memilih Oé-Cusse sebagai tempat, dimana sebelumnya pameran selalu digelar di Dili.  Jadi, kami sangat bahagia, Oé-Cusse dalam beberapa tahun terakhir ini, sudah menjadi jembatan penting untuk hubungan Timor-Leste dan Idonesia. Selain itu, interaksi Oé-Cusse dengan Indonesia khususnya hubungan antara NTT (Nusa Tengara Timur)  sangatlah intensif,” paparnya.

15 penguruan  tinggi yang ikut meramaikan pameran Pendidikan di Oé-Cusse, yaitu, Universitas Gorongtalo, Universitas Intitut Pariwisata Trisakti, Universitas 17 Agusto 1945 Jakarta, Universitas Nusa Cendana Kupang, Universitas Unika Admajaya Jakarta, Universitas Katolik Widia Mandira Kupang, Universitas Islam Internasional Indonesia.

Selanjutnya, Universitas Kristen Indonesia, Universitas Timor, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Negeri Padang, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Pertamina, Prezident University, dan Universitas Pajadjaran Bandung.

Reporter : Abílio Elo Nini

Editor  : Armandina Moniz

 

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!