iklan

DILI, HEADLINE

Pemerintah meluncurkan program FLBA tahap kedua

Pemerintah meluncurkan program FLBA tahap kedua

Sesi foto bersama dalam peluncuran program FLBA tahap kedua, di kantor MNEK, Praia dos Coqueiros, selasa (04/02/2025). Foto/PCM

DILI, 04 fevereiru 2025 (TATOLI)–Pemerintah melalui Wakil Perdana Menteri Koordinator Sosial dan Menteri Pembangunan Pedesaan dan Perumahan Masyarakat, Mariano Assanami Sabino dan Menteri Luar Negeri dan Kerjasama, Bendito Freitas, hari ini, meluncurkan program Futuru Lider ba ASEAN (FLBA) tahap kedua.

Program tersebut untuk mempersiapkan generasi pemimpin ASEAN yang dapat mempercepat integrasi Timor Leste ke Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN).

“Hari ini, kita luncurkan program FLBA tahap kedua. Program ini sangat penting karena sebagai tahap persiapan bagi Timor-Leste untuk bergabung dengan ASEAN, terutama dalam pengembangan kapasitas sumber daya manusia,” kata Menteri Bendito kepada wartawan, di kantor Kementrian Luar Negeri dan Kerjasama (MNEK), Praia dos Coqueiros.

Selain itu, Wakil Menteri Urusan ASEAN, Milena Rangel bekerja keras untuk keterlibatan generasi muda dalam pertemuan penting ASEAN.

“Program ini untuk menyiapkan pemuda-pemudi kita dan memberikan pelatihan dari para akademisi dari negara-negara ASEAN. Dalam pelatihan mereka belajar tentang bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik,” ungkapnya.

Berita terkait : Konsolidasi dan kerjasama antar kementerian penting menuju aksesi ke ASEAN

Wakil Menteri Milena Rangel menegaskan, dalam proses memenuhi persyaratan keanggotaan penuh harus melalui berbagai persyaratan, salah satunya FLBA untuk pelatihan sumber daya manusia di tiga pilar ASEAN seperti Sosial Budaya, Pertahanan Keamanan dan Ekonomi.

“Persiapan kepemimpin masa depan, ASEAN adalah organisasi yang dinamis dan keikutsertaan dalam pertemuan-pertemuan ASEAN karena ada kerja sama yang baik dengan negara-negara anggota. Maka kita harus mempersiapkan sumber daya manusia, sehingga ketika kita masuk ASEAN, sumber daya kita sudah cukup,” ujarnya.

Program FLBA tahap pertama ini diikuti oleh 100 anak muda dan hari ini mengakhiri kegiatannya.

“Ditahap pertama, mereka sudah menyelesaikan  kegiatannya. Sekitar 100 orang yang sudah lulus dari program tersebut, dan 70 orang yang telah mendapatkan sertifikat, sisanya masih belum, tapi mereka berhasil belajar banyak tentang ASEAN, berkesempatan untuk melakukan studi banding ke negara-negara anggota, berpartisipasi langsung dalam pertemuan ASEAN, dan mereka paham betul tentang organisasi regional tersebut,” ujar Milena.

Sementara itu, 110 kandidat tahap kedua lolos seleksi ketat.

“Pada tahap kedua ini kita buka untuk umum, namun dengan seleksi yang ketat sehingga yang lolos 110 orang, selama ini yang mendaftar lebih dari 500 orang, dengan seleksi yang ketat kita putuskan 110 peserta yang terbaik dan hari ini mereka sudah memulai kegiatan sebagai kepemimpin masa depan untuk ASEAN,” jelasnya.

Program penting yang dilaksanakan FLBA sepanjang tahun adalah mengikuti berbagai pelatihan tentang ASEAN di bidang Ekonomi, Sosial Budaya, dan Pertahanan Keamanan.

Dari jumlah yang ada akan dibagi ke dalam masing-masing kelompok dan satu kelompok beranggotakan enam orang untuk meneliti dan melihat tentang isu-isu global khususnya di ASEAN.

Reporter     : Mirandolina Barros Soares

Editor          : Julia Chatarina

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!