iklan

INTERNASIONAL, HEADLINE

Y’S Mens Club sediakan ¥1 juta pada YMCA Timor-Leste

Y’S Mens Club sediakan ¥1 juta pada YMCA  Timor-Leste

Dalam Perayaan Ulang Tahun ke-20 Y'S Men's Club Kumamoto-Higashi, Ketua Y'S Men's Club Kumamoto-Higashi Jepang, AKEMOTO Yuichi, memberikan sumbangan kepada YMCA Timor-Leste melalui Sekretaris Jenderal Kumamoto YMCA, Hisao MITSUNAGA sebesar ¥ 1,000,000 ($6,466.45). Foto spesial

DILI, 23 april 2024 (TATOLI)— Ketua Y’S Men’s Club Kumamoto-Higashi Jepang, AKEMOTO Yuichi, memberikan sumbangan kepada YMCA (Young Men’s Christian Association) Timor-Leste melalui Sekretaris Jenderal Kumamoto YMCA, Hisao MITSUNAGA sebesar ¥ 1,000,000 ($6,466.45).

Pemberian sumbangan ini diumumkan secara resmi pada Perayaan Ulang Tahun ke-20 Y’S Men’s Club Kumamoto-Higashi di Hotel Terrsa, Kumamoto, Jepang, pada 20 april 2024.

Dalam kesempatan ini, Ilidio Ximenes da Costa, Duta Besar Timor-Leste di Tokyo, mendapat kehormatan untuk berpartisipasi dan menyampaikan pidato singkat pada acara tersebut.

Duta Besar Ilídio mewakili negara Timor-Leste, pemerintah konstitusional ke-IX, dan YMCA Timor-Leste berterima kasih atas amal dan solidaritas dari para anggota Y’S MEN’S CLUB KUMAMOTO HIGASHI pada YMCA Timor-Leste.

“Ini untuk memperbaiki fasilitas Pusat Pelatihan Bahasa Jepang, ruangan belajar, peralatan untuk Taman Kanak YMCA Timor-Leste,” jelas Dubes Ilídio pada Tatoli secara daring, selasa ini.

Ia menegaskan bahwa detail dari dukungan ini sudah dibahas antara YMCA di Jepang dan Timor-Leste.

YMCA didirikan pada tahun 1844 oleh George Williams, beroperasi sebagai gerakan pemuda di seluruh dunia dengan YMCA lokal yang berafiliasi dengan organisasi nasional dan menjadi bagian dari aliansi regional dan Aliansi YMCA Dunia.

Berfokus pada pengembangan pemuda melalui berbagai program seperti fasilitas atletik, kelas keterampilan, pekerjaan kemanusiaan, dan mempromosikan agama Kristen.

Y’s Men’s Club didirikan pada tahun 1920 sebagai klub pelayanan untuk mendukung YMCA secara aktif namun independen, terlibat dalam cara-cara baru untuk membantu pekerjaan YMCA.

Awalnya dibentuk di bawah YMCA, Y’s Men International secara bertahap menjadi terpisah dari YMCA, dengan mempertahankan konstitusi dan pengurusnya sendiri. Y’s Men’s Club terlibat dalam proyek-proyek independen sambil mendukung tujuan YMCA, beberapa klub tidak secara langsung terhubung dengan cabang YMCA tertentu. 

Reporter : Cidalia Fátima

Editor    : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!