iklan

EKONOMI, INTERNASIONAL, HEADLINE

Kerjasama Timor-Leste bersama Google dan Meta dalam tahap korespondensi

Kerjasama Timor-Leste bersama Google dan Meta dalam tahap korespondensi

Sekretaris Negara urusan Komunikasi Sosial, Expedito Dias Ximenes. Foto Tatoli/Francisco Sony

DILI, 19 februari 2024 (TATOLI)— Sekretaris Negara urusan Komunikasi Sosial, Expedito Dias Ximenes mengatakan Pemerintah Timor-Leste berupaya melakukan penjajakan kerjasama dengan Google LLC dan Meta Platforms, Inc dan saat ini masih dalam tahap korespondensi.

“Kita masih dalam tahap korespondensi dengan Youtube dan Google di Jakarta (Indonesia) dan Singapura, dalam beberapa waktu nanti kami akan bertemu untuk melakukan diskusi agar bisa melihat persyaratan apa yang harus kita penuhi untuk terdaftar,” jelas Expedito Dias pada Tatoli di kantor pemerintah, senin ini.

Anggota Pemerintah itu menjelaskan, penjajakan ini dilakukan oleh Timor-Leste untuk menjawab permintaan dari para Content Creator, Platform Online dan Intansi Publik dan Swasta lainnya.

Ia mengungkapkan selama ini para pengguna YouTube yang ingin mendapatkan adsense harus terdaftar sebagai YouTuber dari negara lain, karena Timor-Leste belum memiliki perwakilan tetap.

Berita terkait : Lisensi akun Youtube di Timor-Leste, TIC Timor : Masih dalam tahap negosiasi

“Selama ini harus mendaftar di luar negeri karena kita belum memiliki perwakilan di Timor-Leste. Untuk itu, SEKOMS dan TIC melakukan korespendensi dengan Youtube Google dan Meta agar mereka bisa membuka perwakilan di Timor-Leste, dengan begitu mereka (Content Creator) bisa mendapatkan manfaat dari platform itu sendiri,” pungkasnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Agensi Teknologi dan Komunikasi, Institut Publik (TIC, Timor I,P), Venãncio Pinto mengatakan seharusnya pada tanggal 25 januari lalu, telah ada pertemuan dari pihak Google dan Pemerintah melalui SEKOMS, namun tidak terlaksanakan karena adanya kunjungan Perdana Menteri dan SEKOMS ke Indonesia.

“Saat ini kita sudah masuk ke tahap negosiasi. Kami hanya menunggu waktu dari Sekretariat Negara urusan Komunikasi Sosial (SEKOMS), Bapak Expedito Dias, agar kami dapat mendiskusikan ini dengan pihak Google. Karena Pihak dari Google juga telah memberikan lampu hijau untuk membahas hal tersebut, dengan Pihak SEKOMS”, katanya.

Google LLC adalah sebuah perusahaan multinasional Amerika Serikat yang berkekhususan pada jasa dan produk Internet. Produk-produk tersebut meliputi teknologi pencarian, komputasi web, perangkat lunak, dan periklanan daring. Sebagian besar labanya berasal dari AdWords.

Beberapa produk dan layanan utama yang ditawarkan oleh Google adalah Google Search, Gmail, Google Maps, YouTube, Google Drive, Android, Google Chrome, Google Ads, Google Cloud Platform, Google Assistant dan lainnya.

Meta Platforms, Inc. (sebelumnya dikenal sebagai Facebook, Inc.) adalah perusahaan teknologi Amerika Serikat yang terkenal karena platform jejaring sosialnya, termasuk Facebook, Instagram, WhatsApp, dan Messenger. Mark Zuckerberg adalah salah satu pendiri Meta dan saat ini menjabat sebagai CEO perusahaan tersebut.

Selain produk-produk utama tersebut, Meta juga memiliki sejumlah produk lain seperti Oculus VR (pengembang teknologi realitas virtual), Workplace by Facebook (platform kolaborasi bisnis), dan Portal (perangkat komunikasi rumah pintar). 

Reporter  : Cidalia Fátima

Editor       : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!