DILI, 15 november 2023 (TATOLI)— Ketua Dewan Administrasi Otoritas Pelabuhan Timor-Leste, Institut Publik (APORTIL, I.P), Feliciano da Costa Correia, menginformasikan bahwa Kapal Berlin Ramelau telah diberangkatkan ke Surabaya, Indonesia untuk melakukan pemeliharaan selama sebulan lebih.
“Kapal Berlin Ramelau yang beroperasi Dili-Oé-Cusse dihentikan sementara sejak februari lalu sesuai dengan persyaratan regulator. Karena, sertifikatnya telah expire. Sehingga kami melakukan pemeliharaan kapal di Surabaya, Indonesia pada 11 november 2023″, kata Ketua Feliciano dan Costa pada Tatoli di Pelabuhan Dili.
Ia menyebutkan, untuk pemeliharaan kapal Berlin Ramelau ini, Pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar $390 ribu lebih.
Ketua APORTIL itu memastikan bahwa kapal Berlin Ramelau akan kembali pada desember mendatang untuk beroperasi kembali, selama Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024.
Sementara itu, Ia mengutarakan bahwa kapal Berlin Nakroma dan Kapal Success akan terus beroperasi Dili-Oé-Cusse pada hari senin dan kamis.
“Kami memiliki kapal bersubsidi dari Pemerintah sendiri, yang telah memiliki jadwal tetap untuk beroperasi bersama operator swasta kapal Success, yang akan terus beroperasi,” jelasnya.
Pemeliharaan Kapal adalah kegiatan perawatan dan perbaikan kapal yang dilaksanakan sendiri atau pihak lain baik pada masa operasi atau diluar masa operasi kapal, dalam rangka mempertahankan kelayakan kapal sehingga dapat beroperasi secara maksimal.
Reporter : Jesuina Xavier /penerjemah : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz