iklan

INTERNASIONAL, HEADLINE, PERTAHANAN

Kapal Jaco milik militer Angkatan Laut F-FDTL telah diperbaiki

Kapal Jaco milik militer Angkatan Laut F-FDTL telah diperbaiki

Menteri Pertahanan, Donaciano do Rosario da Costa Gomes “Pedro Klamar Fuik”. Foto Tatoli/Egas Cristóvão

DILI, 25 Oktober 2023 (TATOLI)— Perusahaan Internasional dari Indonesia, Wikas telah selesai melakukan perbaikan pada kapal Jaco milik Komponen militer Angkatan Laut F-FDTL (Angkatan Pertahanan Bersenjata Republik Timor-Leste).

Demikian hal itu dikatakan, Menteri Pertahanan, Donaciano do Rosario da Costa Gomes “Pedro Klamar Fuik” kepada wartawan usai berpartisipasi dalam rapat Dewan Menteri, di kantor Pemerintah Dili, rabu ini.

” Komponen militer Angkatan Laut F-FDTL miliki dua kapal yang dalam proses perbaikan. Namun,  Kapal Jaco sudah hampir selesai dan akan mendekati 100% rampung. Sedangkan,  satu kapal lagi dengan nama Betano masih dalam tahap perbaikan akhir.  Kita berharap dua kapal ini dapat kembali dalam kondisi stabil sehingga Komponen Angkatan Laut  dapat menjalankan tugas mereka, khususnya dalam pengoperasian dalam melindungi  laut Timor,” kata Menteri Pedro Klamar Fuik.

Berita terkait : Perbaiki dua kapal AL, perusahaan nasional dan internasional ajukan proposal

Menurutnya, kontrak yang dibuat oleh Pemerintah dengan Perusahaan Wikas untuk melakukan perbaikan pada kedua kapal tersebut selama sembilan bulan tetapi sekarang sudah lebih dari sembilan bulan dan perusahaan meminta untuk melakukan perpanjangan waktu, namun Pemerintah belum melakukannya, karena masih menunggu laporan dari perusahaan.

“Kontrak selama sembilan bulan, sekarang lebih dari itu dan mereka meminta perpanjangan waktu, maka mereka harus menyerahkan laporan, agar kita dapat memberikan alasan yang tepat untuk negara,”jelasnya.

Sementara, biaya untuk proses perbaikan dua kapal Jaco dan Betano menelan biaya $2 juta. Anggaran tersebut diambil dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Kedua kapal tersebut diproduksi  di China dengan desain kapal perang kelas Tipe 062 (juga dikenal sebagai kelas II Shanghai). Kedua Kapal dibeli pada  2010.  Kedua kapal tersebut mulai beroperasi di laut Timor-Leste pada akhir juni 2010.

Reporter : Mirandolina Barros Soares

Editor      : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!