iklan

INTERNASIONAL, HEADLINE, SOSIAL INKLUSIF

Dua korban tewas akibat kecelakaan di Korsel berasal dari Ainaro

Dua korban tewas akibat kecelakaan di Korsel berasal dari Ainaro

Foto spesial

DILI, 01 agustus 2023 (TATOLI)– Direktur Urusan Konsuler dan Komunitas Timor-Leste Kementerian Luar Negeri dan Kerjasama Timor-Leste (MNEK), João Braz mengungkapkan dua orang Warga Negara Timor-Leste (WNTL) yang tewas akibat kecelakaan di Daegu, Korea Selatan (Korsel) pada 29 juli 2023 berasal dari kotamadya Ainaro.

Menurut Direktur tersebut, pihaknya telah menerima informasi yang diterima dari Kedutaan Besar Timor-Leste di Korea Selatan bahwa korban tewas adalah Florindo de Araújo de Fátima dan Gracildo Soares da Silva. Keduanya dari kotamadya Ainaro.

“Mereka masih menerima bantuan di lokasi kecelakaan, namun akhirnya meninggal dunia sebelum dibawa ke rumah sakit. Mengenai satu korban luka berat, identitasnya masih belum diketahui dan hanya diketahui bahwa ia dirawat di unit perawatan intensif,” jelas João Braz pada Tatoli secara eksklusif di kantor MNEK.

Berita terkait : Dua WNTL meninggal di Korsel masih dalam proses investigasi

João Braz menginformasikan bahwa polisi Korea Selatan bekerja sama dengan Kedutaan Besar Timor-Leste di negara tersebut, tetapi tampaknya pengemudi berada di bawah pengaruh alkohol.

Dalam hal apapun, João Braz mengatakan bahwa proses investigasi masih berlangsung dan segera setelah dia menerima hasil dari para ahli, dia akan mengungkapkan semua informasi.

Mengenai pemindahan jenazah para korban, Direktur tersebut mengatakan bahwa Kedutaan Besar Timor-Leste di Korea Selatan dan Sekretaris Negara urusan Pelatihan Kejuruan dan Ketenagakerjaan sedang berusaha untuk mempercepat proses tersebut.

João Braz menyerukan kepada semua imigran Timor-Leste untuk mematuhi perjanjian mobilitas tenaga kerja antara Timor-Leste dan Korea Selatan, untuk berhati-hati dan menghindari situasi yang dapat membahayakan nyawa mereka. 

Reporter: Cidalia Fátima

Editor    : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!