DILI, 02 Mei 2023 (TATOLI)—Presiden Republilk, José Ramos Horta menyampaikan harapan besar terhadap atlet-atlet Timor-Leste yang nantinya berlaga di SEA Games yang ke-XXXII di Kamboja agar menorehkan prestasi luar biasa dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
Presiden Horta menyampaikan harapannya kepada Atlet Timor-Leste yang sebelum bertolak ke Kamboja, melakukan pertemuan di Istana Kepresidenan, Bairo Pite, Dili, selasa ini.
“Atlet harus berdisiplin dengan membawa bangsa dan negara dengan mengharumkan nama Timor-Leste di SEA Games untuk menang atau kalah, namun para atlet tetap mengharumkan nama TL bukan dari medali, namun dalam berprilaku yang baik sebagai Duta Besar di SEA Games,” pesan Presiden Horta.
Sekretariat Jenderal Komite Olimpiade Nasional Timor-Leste, Laurentino Guterres megatakan, total delegasi yang akan berangkat ke Kamboja berjumlah 103. Itu terdiri dari 90 atlet tetap dari Federasi, Olahraga Taekwondo, Boxing, Bola Voly, Soft tenis, E-sport, karate, Sepak Bola dan lainnya.
Berita terkait : Jelang SEA Games, Timnas U-23 bertolak ke Thailand
Dikatakan, untuk anggaran yang digunakan senilai, $147.000 yang dibiayai oleh Pemerintah TL melalui SEJD (Sekretaris Negara urusan Pemuda dan Olahraga), Federasi Internasional dan juga CONTL.
“Persiapan TL untuk SEA Games, juga terdiri dari 15 perempuan termasuk atlet, dan juga pendamping dari Federasi, Taekwondo, Atletis dan Badminton. Selama keberangkatan atlet ke Kamboja setiap atlet mendapatkan uang saku senilai $46 per-hari,” ujarnya.
Para atlet Timor-Leste akan bertolak ke Kamboja, rabu (03/05/2023).
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armanindina Moniz