DILI, 29 agustus 2022 (TATOLI)—Sekretariat Negara urusan Pemuda dan Olahraga (SEJD) kembali memberikan dukungan pada 72 anggota Parlemen Remaja (Parlamentu Foinsa’e-tetun) untuk melakukan kunjungan belajar di kotamadya. Kunjungan dilakukan untuk meningkatkan kepekaan kaum muda dalam menyelesaikan masalah serta melihat sendiri realita hidup masyarakat setempat.
Sekretaris Negara SEJD, Abrão Naikosiku Saldanha, senin pagi ini melepas ke-72 anggota Parlemen Remaja periode ke-empat tahun 2019 – 2022 untuk melakukan kunjungan belajar di dua koatamdya Ermera dan Aileu. Kunjungan akan dilakukan selama seminggu.
“Ini untuk meningkatkan kapasitas dalam menyelesaikan masalah. Kunjungan belajar ini untuk mengembangkan kepekaan kalian kepada realitas yang terjadi di tengah masyarakat,” ungkap Sekretaris Negara, Abrão dalam acara pelepasaun di halaman SEJD, senin ini.
Dijelaskan, sebelumnya SEJD memilih pulau Atauro sebagai salah satu tempat untuk dilakukan kunjungan belajar. Tetapi, adanya masalah transportasi dan derasnya ombak laut dalam beberapa pekan ini mengharuskan rencana tersebut diubah.
Menurutnya, kehadiran para anggota Parlemen Remaja tersebut selain mendapatkan pengalaman baru. Serta sebagai kaum muda memberikan dampak positif kepada mereka agar membentuk mimpi serta mampu untuk mewujudkannya.
“Saya menunggu laporan. Kalian, pergi sekarang untuk memberi energi positif kepada kaum muda yang lain di sana,” pintanya.
Pada tahun ini, SEJD menyalurkan dana sebesar $40.000 pada Parlemen Remaja untuk melakukan berbagai kegiatan seperti seminar, sosialisasi dan termasuk proses kunjungan belajar yang baru saja dilakukan.
Sementara, Koordinator Parlemen Remaja periode ke-4, Andre José Manuel Sarmento Paulo mengingatkan bawah anggota Parlemen Remaja saat ini ada 132 orang. Tetapi, hanya 72 anggota yang berpartisipasi dalam kunjungan belajar tersebut.
“Kami akan membawa lima area tematik dalam kunjungan kami. Lima bidang tersebut adalah, Pendidikan, Kesehatan, Kekerasan dan Kejahatan, Partisipasi Masyarakat dan Ketenagakerjaan,” katanya.
Kegiatan tersebut terbagi dalam dua koatamadya pada empat tempat yang berbeda. Di kotamadya Ermera akan dilakukan di Urahou dan Estado. Sedangkan, di Aileu akan dilakukan di Remexio dan Liquidoe. Dimana untuk setiap tempat akan ditempatkan 18 anggota Parlemen Remaja.
Parlemen Remaja adalah kumpulan generasi muda yang memiliki tingkat keingintahuan yang tinggi mengenai sistem perpolitikan di tanah air. Untuk itulah dibentuknya Parlemen Remaja melalui beberapa program yang hadir dan mengedukasi para pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) dan kaum muda lainnya dalam organisasi tersebut.
Parlemen Remaja adalah kegiatan edukasi politik dalam mengenalkan prinsip dasar demokrasi dan keparlemenan kepada generasi muda.
Reporter: Cidalia Fátima
Editor : Armandina Moniz