DILI, 11 april 2022 (TATOLI)— Organisasi Catalpa Internasional berkomitmen mengurangi angka kematian Ibu Hamil di Timor-Leste (TL). Janji tersebut dikeluarkan organisasi itu dalam perayaan Hari Kesehatan Sedunia yang jatuh pada 7 april lalu.
Organisasi Catalpa Internasional mencatat saat ini sekitar 100.000 ibu yang terdaftar pada program Pesan Ibu. Tujuan program itu untuk membagikan informasi kesehatan melalui pesan telephone tentang proses kehamilan dan melahirkan, yang dapat didampingi petugas kesehatan.
Berdasarkan siaran pers yang diakses Tatoli, dari Catalpa Internasional menyebutkan, seorang Ibu Hamil setelah melakukan konsultasi kehamilan di Rumah Sakit untuk pertama kali, harus terdaftar dalam program itu.
“Setelah terdaftar, seorang Ibu Hamil akan mulai mendapatkan dua kali pesan dalam satu minggu tentang informasi penting. Salah satunya mengetahui tanda bahaya selama kehamilan dan melahirkan. Ibu hamil juga mendapatkan pesan rutin berkonsultasi agar petugas kesehatan dapat mengontrol bayi yang ada didalam kandungan selama hamil hingga melahirkan,” kata Direktur Kesehatan Catalpa Internasional, Gabriela Leite Soares melalui siara pers yang diakses Tatoli, senin ini.
Ia menjelaskan, tujuan dari program itu untuk mengurangi hambatan yang dapat menghambat Ibu Hamil mengakses pada fasilitas kesehatan, seperti masalah transportasi, kondisi jalan yang rusak pada musin hujan, dan kurang kepercayaan pada sistem kesehatan.
Sementara itu, Wakil Departamen Kesehatan Ibu dan Anak, Agusta Amaral Lopes mengatakan Program Pesan Ibu sangat berkontribusi pada negara ini untuk mengurangi angka kematian dan morbiditas ibu dan anak di TL.
“Sejak kemerdekaan TL, semua usaha telah dilakukan untuk mencegah namun mengakses pada kesehatan merupakan masalah yang besar. Kita ingin menjamin bahwa ibu dan anak mempunyasi kesehatan yang sehat, agar tidak ada lagi ibu yang meninggal dunia setelah melahirkan. Maka, Program Pesan Ibu dapat memfasilitasi pekerjaan kesehatan untuk menyelamatkan kehidupan Ibu dan Anak,” ucap Agusta.
Selain itu, Senior Resmi Kesehatan di Kedutaan Australia di TL, Julia Magno, mengatakan, Australia bangga mendukung Program Pesan Ibu pada tingkat nasional untuk menjaga ibu dan semua keluarga TL yang di pedesaan agar dapat mengakses ke fasilitas kesehatan.
“Kita mulai melaksanakan program tersebut sejak tahun 2013 di satu kotamadya. Namun, saat ini mulai melaksanakan program tersebut di semua kotamadya di TL dan merupakan program dari Kementerian Kesehatan,” katanya.
Reporter : Mirandolina Barros Soares
Editor : Armandina Moniz