iklan

POLITIK, KEAMANAN, PERTAHANAN

Pemerintah rencana rekrut PNTL-F-FDTL secara bersama

Pemerintah rencana rekrut PNTL-F-FDTL secara bersama

Menteri Pertahanan, Filomeno da Paixão de Jesus. Imajen Tatoli/António Gonçalves

DILI, 18 oktober 2021 (TATOLI)—  Menteri Pertahanan (Menhan), Filomeno da Paixão de Jesus mengatakan, pemerintah merencanakan untuk melakukan  perekrutan anggota baru PNTL dan F-FDTL secara bersama-sama.

“Rapat hari ini  untuk minta persetujuan   Perdana Menteri (PM), Taur Matan Ruak  sebelum rencana perekrutan anggota  baru PNTL dan F-FDTL yang akan dilakukan secara bersama-sama,” kata Menhan  Filomeno, kepada wartawan usai rapat dengan PM, Taur di Farol, Dili, senin ini.

Dikatakan, dalam  perekrutan anggota  baru PNTL dan F-FDTL, Kementerian Pertahanan akan bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri.

Menurutnya, selama tahun 2006 hingga saat ini, sering terjadi perbedaan pendapat antara kedua institusi tersebut. Karena itu, Menhan akan  mencari alternatif lain, dalam melakukan latihan bersama dengan kedua belah pihak. Tujuannya, agar anggota  baru saling mengenal dan tidak terjadi permasalahan di kemudian hari.

“Saat ini pemerintah sedang melaksanakan konsep rekrut gabungan dan hasilnya  akan disampaikan kepada PM, Taur pada  bulan ini,” katanya.

Sementara itu, pada 2021 institusi  F-FDTL merekrut 600 anggota baru yakni 92 perwira, 157 sersan dan 351 tentara.

Tahun  2022, F-FDTL akan merekrut lagi 600 anggota baru, setelah mendapat persetujuan dari  Komandan F-FDTL. Sedangkan  untuk PNTL sedang dilakukan koordinasi.

Reporter : Mirandolina Barros Soares

Editor      : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!