iklan

KESEHATAN, DILI

GASC bantu dana $25,793,00 untuk desain Klinik Bairo-Pite  

GASC bantu dana $25,793,00 untuk desain Klinik Bairo-Pite  

Direktur Klinik Bairo-Pite, Inacio dos Santos. Foto Tatoli/ Felicidade Ximenes

DILI, 22 juli 2021 (TATOLI)— Lembaga Bantuan Masyarakat Sipil (Bahasa tetum : Gabinete Apoiu Sosiedade Sivil-GASC) memberikan bantuan dana sebesar $23,793,00 untuk mendesain pembangunan Klinik Bairo-Pite.

Hal itu diungkapkan Direktur Klinik Bairo-Pite, Inacio dos Santos kepada wartawan, usai rapat dengan Koordinator GASC, Filipe da Costa, di Dili, kamis ini.

“Rapat ini mendiskusikan tentang fasilitas klinik, termasuk rencana konstruksi klinik  dengan standar kesehatan,”  kata Direktur Klinik Bairo-Pite, Inacio dos Santos.

Ia juga menambahkan desain master plan dimulai pada  2021 dengan bantuan dana dari  GASC   sebesar $23,793,00. Anggaran digunakan untuk mendesain gedung klinik dan membuat BOQ.

Sementara itu, Koordinator GASC, Filipe da Costa mengatakan pihaknya sudah memberikan dana untuk mendesain Klinik Bairo- Pite.

Menurutnya, rencana pembangunan Klinik Bairo-Pite berstandar internasional sebagai tempat untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat TL khususnya  bagi mereka yang kurang mampu.

Reporter   : Mirandolina Barros Soares

Editor        : Armandina Moniz

iklan
iklan

Leave a Reply

iklan
error: Content is protected !!